Selasa, 09 November 2010

Tulisan Non Formal ( puisi )

Negeri Yang Menangis

Dulu ada sebuah negeri
padangnya luas, tanahnya subur
langitnya cerah tiada panas lagi mendung
hutannya hijau lebat dan berbukit
udaranya sejuk menyegarkan
air nya dingin mengalir dari hulu hingga hilir

kini semua itu hanya cerita..
negeri yang indah jadi wahana lumpur
yang tenggelamkan suka cita dan bahagia
merapi yang asri jadi seonggoh monster yang menakutkan
menghujani mereka dengan panas dan amarah

tak ada lagi tanah....
semuanya lumpur.....
tak ada lagi langit cerah...
semuanya debu dan sulfur....

udara yang dulu sejuk jadi api yang memanggang paru paru
air yang dulu segar jadi lava beku dan lumpur...
hutan yang dulu rimba jadi padang savana yang tandus
menyisakan air mata yang menguap
dan turun ke bumi menjadi abu..

negeri yang dulu indah mempesona
kini jadi negeri yang merana
tak ada lagi sebersit senyum
hanya meninggalkan derai air mata di pipi yang ranum...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar